JUNGLE BOOK_Walt Disney

First time saw the Trailer, I take a note on my heart "IT'S A MUST MOVIE TO WATCH", and I did it on April 8 2016 at Lippo Mall Puri after having my meeting with partner.

Nonton nya sampai bolak balik bilang WOW, WAH, WOW, WAH ...bagus gak pake ngiler atau jadi selfie gak jelas untuk mengabadikan moment senengnya nonton JUNGLE BOOK.

Kenapa gue senang banget nontonnya, karena gue juga menyukai film ini sewaktu jaman kanak-kanak (wuidih artinya ini film atau cerita sebenarnya masuk katagori jadul dan bisa di-museum-in), apalagi pas Baloo & Mowgli nyanyi sambil nari-nari ...ikut bersemangat dengan pertemanan mereka, dulu. Nah begitu melihat versi yang tidak biasa, dengan scene yang luar biasa dan aktor ciliknya total sekali dan animasi apalah itu yang menghidupkan hewannya bisa dibilang nyaris sempurna (jangan dibilang sempurna dulu ya, jadi animator profesional biar lebih tertantang bikin yang lebih baik lagi heheehhe...gayaan), nah namanya tu live-action yang digabungkan dalam photorealistic CGI ... mas Jon Favreau sang sutradara, terinspirasi dari pembuatan film AVATAR.

Membaca inspirasinya datang dari pembuatan AVATAR menjawab WOW, WAH, WOW, WAH gue ...waktu nonton Avatar hal serupa terjadi, pokok bisa mengakomodir otak kartun gue, PUAS lah. Brilliant!! Apiknan!!!

Banyak sekali orang menulis tentang JUNGLE BOOK, gue si gak kaget begitu gooling, si Mbah langsung memuntahkan banyak opsi bacaan terkait karena memang luar biasa. Semakin membaca sejarah JUNGLE BOOK semakin suka dengan niat mempertahankan eksistensinya.
Dari salah satu bacaan saya di Google, cerita ini tentu saja sah dan pasti datang dari buah pikir RUDYARD KIPLING, dia mendedikasikan ceritanya untuk putrinya, Josephine yang akhirnya harus berpulang di usia 6 tahun karena sakit paru2. JLEB pertama yang membuat saya tersentuh.

Jungle Book [JB] merupakan kumpulan cerita yang diterbitkan pertama kali dimajalah sekitar tahun 1893-1894, cerita yang menggunakan hewan dalam cara antropomorfik untuk memberikan pelajaran moral, kemudian disusul dengan The Second Jungle Book tahun 1895.
Difilmkan pertama kali di tahun 1942, live action yang disutradarai Zoltan Korda. Nah untuk tahun ini sepertinya mencoba untuk mengadaptasi isi dari cerita JB dengan bintang film India [sabu dastagir], pengambilan gambar dilakukan semua di Holywood namun dapat menghadirkan suasana hutan dengan hewan liar beneran dan pengambilan film dibuat selama Perang Dunia II. Penasaran juga deh pingin liat adaptasi cerita JB ini. JLEB!!

Pada 18 Oktober 1967, Walt Disney membuat film animasi JB, dan ini merupakan garapan terakhir dari Mr. Walt Disney, beliau menutup usia sebelum film ini rampung dibuat. JLEB lagi deh gue!!

Intinya gue merasa menjadi bagian sejarah Jungle Book, gue baca bukunya, gue nonton TV Seri nya, gue ikutan nari dan gue nonton filmnya. Eh untuk film gue cuman nonton yang ini ding di Bioskop hehehe yang kartun nggak, gak ada yg mau diajak nonton hiks... sok jadi FANS BERAT niye xixixiii...
KENAPA GUE HARUS NONTON JB 2016,
Pertama karena gue takjub liat thrillernya, sebegitu dekatnya MOWGLI dengan hewan-hewan yang menjadi deretan pendukung cerita, takjub melihat hewannya terlihat ASPAL, takjub melihat aksi MOWGLI dalam melompat, memanjat dan berinteraksi.

Kedua pas gue nonton, sekali lagi scene nya luar biasa dari satu lingkungan ke lingkungan yang lain, cara pengambilan pandang nya dsb dsb dsb, lalu Neel Sethi walau kaki nya tidak sejenjang MOWGLI kartun, dia anak 13 tahun yang berbakat, natural, ekspresif dan akhirnya menggemaskan. Yakin Neel Sethi yang pandai menari ini bisa jadi glowing actor one day, asal jangan syndrom popularitas seperti artis cilik lainnya ya...baca nich Neel Sethi, wejangan dari gue...iiish!!
Oiya Neel Sethi adalah satu-satunya aktor di Jungle Book loch, lainnya voice over eh dubber kalik ya tepatnya.

Best Scene JB 2016 menurut gue, (1) pas di Batu Suci, hewan-hewan berkumpul bersama (2) pas ketemu dengan KAA ular besar (3) pas mengambil madu untuk Baloo (4) Baloo dan Mowgli berenang (5) diculik monyet sampai ke kerajaan Monyet...kerenlah liat giant orang utan, nyanyi dan kejar2an dan (6) screenplay nya... ini pamer animasi photorealistic terpanjang dan sekali lagi keren, ala scrapbook gitu.

Banyak lah yang bisa dibicarakan tentang JUNGLE BOOK 2016, Bravo Walt Disney dan Bravo Sutradara nya ...kalau ada yang kedua, ketiga dan keempat pingin duduk manis lagi sambil ngoceh WAH, WOW, WAH, WOW lagiiiiiii

Selamat menonton JUNGLE BOOK and have your own experience
 Cover JUNGLE BOOK 2016
 TV SERIE MOWGLI
 MOWGLI & BALOO
 NEEL SETHI, 13 Tahun
 Rudyard Kipling_founder Jungle Book
Mr. Walt Disney
#junglebook2016
#dietraanandani
#pajakwaktu

Komentar

Postingan populer dari blog ini

HINATA HYUGA

SABUN SUSU KAMBING [GOAT MILK SOAP]

MORNING HAS BROKEN